BANYUWANGI METROLIDIK– Ketua Lembaga Peduli Lingkungan Hidup Tapalkuda Nusantara (LPLH TN) DPC Banyuwangi, M. Rofiq Azmi menginformasikan dan menyesalkan atas hilangnya 2 pohon yang ditanam oleh komunitasnya hilang secara misterius di Jalan Raya jalur karangdoro, Kec. Genteng, Kab. Banyuwangi, Prov. Jawa Timur, Senin (10/2/2025).
M. Rofiq Azmi selaku Ketua LPLH TN DPC Banyuwangi memberikan keterangan dengan mengatakan, “Pada hari Minggu tanggal 9 Februari 2025 kami menanam 4 pohon dengan 2 jenis berbeda di pinggir bahu jalan raya, pas tadi siang hari Senin tanggal 10 Februari 2025 saya cek kembali tanaman 4 pohon dengan 2 pohon Katubaya dan 2 pohon Kabebuya yang ditanam kemarin oleh sukarelawan pelestari LPLH TN mendadak hilang dan belum diketahui dengan pasti mengenai hilangnya 2 pohon Katubaya tersebut, apa dicuri orang atau lenyap begitu saja, saya belum bisa memastikan, sebab jika ada orang tidak senang dengan aksi kami tentunya pohon tersebut ditebang dengan sajam, nah ini hilangnya pohon sama akar – akarnya.” ucapnya.
“Yang hilang ini hanya dua pohon di selatan jalan raya jenis pohon Katubaya, sedangkan dua pohon di utara jalan raya jenis pohon Kabebuya masih tetap ada, kan aneh hilangnya secara misterius dan tak ada saksi dalam hilangnya dua pohon tersebut.” imbuhnya.
Ditempat terpisah Pendiri LPLH TN mengatakan, “Jika pohon Katubuya yang hilang, bukan pohon Kabebuya yang hilang, bisa jadi itu diambil oleh orang ngerti atau orang pintar yang paham ilmu magic, itu pohon Katubuya samahalnya seperti Pohon Santeqi yang selalu menjadi incaran orang suka dengan klenak – klenik.” ucapnya.
Lebih lanjut Ilham Fahruzi menjelaskan, “Pohon Katubuya itu ada legendanya yang berkaitan dengan Syech Syarif Hidayatullah di Cirebon Jawa Barat tepatnya pada suatu kampung yang bernama kampung para siluman yang mana Syech Syarif Hidayatullah menaklukkan dan menunduk patuhkan jin – jin di kawasan tersebut, pohon Katubaya biasanya mempunyai ciri khas yaitu ada 4 cabang dahan yang mempunyai makna mitologi, perihal tersebut sama halnya seperti pohon Santeqi yang ada kaitannya dengan kisah tongkat Nabi Musa A.S, namun itu menurut saya pribadi itu hanyalah mitos atau legenda belaka yang keabsahan sejarahnya belum bisa dibuktikan secara valid.” terangnya.
“Menurut saya jadi wajar jika pohon Katubaya tersebut hilang secara misterius sebab menjadi incaran orang pintar dalam hal klenak – klenik.” pungkasnya. [ MS ]