BERITA DAERAH

HUT Bhayangkara Ke-77 Digelar Dihalaman Kantor Bupati Donggala

Metrolidik.co.id

Metrolidik.co.id – Donggala, Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara diperingati setiap tahun, tepatnya pada 1 Juli. Tahun ini, HUT Ke-77 Bhayangkara jatuh pada Sabtu (1/7/2023). Hari Bhayangkara adalah Hari Kepolisian Nasional yang diambil dari momentum turunnya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 11 Tahun 1946.

Amatan media ini dalam upacara Hari Bhayangkara Ke-77 dihadiri oleh Bupati Donggala Dr. Drs. K.R.A. Kasman Lassa, S.H., M.H., AIFO, Forkopimda, BNNK, FKUB, Perbankan, Depot Pertamina, Rutan IIB, Ketua Bhayangkari dan TP-PKK serta para pejabat Pemerintahan yang ada di Kabupaten Donggala.

Dalam kegiatan upacara tersebut mengambil tema ‘Polri Presisi Untuk Negeri Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju’ yang dilaksanakan di Kantor Bupati Donggala. Pemimpin upacara Hari Bhayangkara Ke-77 dipimpin oleh Kapolres Donggala AKBP. Efos Satria Wisnuwardana, S.I.K., M.I.K.

Kapolres Donggala AKBP. Efos Satria Wisnuwardana dalam kesempatan itu membacakan sambutan Kapolda Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) dan menyampaikan, atasnama pribadi dan selaku pimpinan Polda Sulteng mengucapkan Selamat HUT Bhayangkara Ke-77 kepada seluruh personil Keluarga Besar Polri dan jajaran Polda Sulteng yang sangat saya cintai dan banggakan.

Diiringi dengan ucapan terimakasih atas kerja keras, dedikasi dan loyalitas yang telah dipersembahkan deminkemajuan institusi Polri,”Semoga pengorbanan yang tulus dan ikhlas dapat bermanfaat bagi bangsa dan Negara serta bernilai ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa. HUT Ke-77 Bhayangkara tahun ini, hendaknya dapat dijadikan sebagai wahana intropeksi bagi seluruh insan Bhayangkari di dalam melaksanakan tugas Polri,” tuturnya.

Kapolres Donggala berharap, agar momentum tersebut dapat dijadikan kesempatan untuk memperkuat tekad Polri tetap konsisten mempererat kemitraannya terhadap masyarakat, dan sekaligus menjadikan Hari Bhayangkara sebagai milik segenap masyarakat yang merupakan bagian terpenting dalam upaya pemeliharaan Kambtimnas, tutupnya.

Adapun kegiatan HUT Bhayangkara Ke-77 dirangkaikan dengan acara syukuran serta penyerahan piagam penghargaan diantarannya purnabhakti kepada personil Polri Kabupaten Donggala yang telah pensiun, yang mana kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kasiromu Kantor Bupati Donggala. (Sir)

Metrolidik.co.id

Tinggalkan Balasan